Tim Aska Utama FC VS Tellulimpoe FC bertemu di laga babak final
pada turnamen Lembang Lohe cup I. Berlangsung dilapangan Beddu Makkarumpa desa
Lembang Lohe Kecamatan Tellulimpoe Kabupaten Sinjai, (6/12).
Kedua tim kesebelasan bermain dengan ritme pemainan yang sangat
seru masing masing memiliki materi bermain yang berbeda. Di babak pertama
saling serang menyerang dari kedua tim kesebelasan sampai tidak ada yang membuahkan
gol dengan skor 0-0, dan wasit meniup pluit tanda berakhir permainan dibabak
pertama.
Kembali kedua tim kesebelasan berlaga dibabak kedua dengan
kedudukan skor yang sama dan saling serang menyerang. Di menit 20 tim Aska
Utama FC menyerang gawang Tellulimpoe FC lewat umpamg Rudi dihadang dengan
tendangan maut oleh Hajar Aswad nomor punggung 10 dan akhirnya gawang Tellulimpoe
FC bocor dengan skor 1-0 untuk tim Aska Utama FC di menit terakhir.
Setelah kebobolan 1-0 tampak tim kesebelasan Tellulimpoe FC
menyerang gawang Aska Utama FC untuk menyamai kedudukan. Namun upaya yang
dilakukan tidak membuahkan hasil dari kedua tim kesebelasan tetap bertahan skor
1-0 sampai berakhir pertandingan dibabak kedua. Dan akhirnya Tim Aska Utama FC berhak memboyong
piala bergilir turnamen Lembang Lohe cup I sebagai juara I.
Ketua tim kesebelasan Aska Utama FC Mubassyir sempat dikonfirmasi
setelah selesai pertandingan menjelang acara penutupan turnamen Lembang Lohe
cup I. Dirinya mengatakan bahwa berkat persiapan yang mapan untuk berlaga di
turnamen ini. Sehingga mampu jadi juara I pada turnamen Lembang Lohe cup I. Namun
keberhasilan yang kami capai dari kemenangan pada turnamen Lembang Lohe cup I bukan
akhir dari kepuasan tim Aska Utama FC. Melainkan cambuk untuk lebih berlatih
lagi buat persiapan di turnamen lain, "Ujarnya. (UYA)
0 Comments